Mayday telah tiba. Nidji tak ketinggalan ambil bagian. Mereka menghibur ribuan buruh. Pengalaman itu punya kesan tersendiri bagi Giring cs. Soal bayaran pun tak jadi masalah.
"Kita kaget juga diundang para buruh. Dibayar setengah juga mau kok. Kita memandang itu kalau soal ini. Mereka kan pahlawan devisa. Kalau nggak ada buruh mungkin kita nggak bisa apa-apa," ungkap sang vokalis Giring.
Ditemui di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (1/5), pemilik rambut keriting itu juga mengkritik pemerintah. Kata Giring, masih banyak PR bagi pemerintah untuk menciptakan lapangan pekerjaan bagi para buruh.
Dalam kondisi yang memprihatinkan, Giring cs pun merasa sebagai buruh. "Kita kan juga buruh musik. Sebagai kontribusi kita tadi baru memikirkan buat lagu untuk buruh," janji pelantun Child tersebut menutup pembicaraan.
source: harian global
No comments:
Post a Comment