Lets Search!

Facebook Connect


Nidji Ngamen di Paris

Jakarta, Terbang ke Paris selama 5 hari 3 malam, grup band Nidji membawa banyak cerita. Salah satu yang paling berkesan adalah saat band dengan hits 'Heaven' itu, ngamen di ibukota Prancis tersebut.

Nidji terbang ke Paris karena mendapat hadiah dari sebuah perusahaan rokok untuk menonton konser band legendaris The Police. Soal konser The Police tak perlu lagi dijelaskan panjang lebar tentunya. Pastinya aksi Sting dan kawan-kawan membuat Nidji terpukau.

Oleh-oleh menarik dari jalan-jalan Nidji ke Paris adalah saat Giring CS ngamen usai buka puasa di sebuah restoran kebab. Saat itu di depan restoran tersebut memang ada musisi setempat yang sedang mengamen.

Oleh seorang mahasiswa Indonesia yang menemani Nidji makan, sang musisi dihampiri. Si mahasiswa minta izin alat musiknya dipinjam, dan barter dengan CD Nidji.

"Kita main dua lagu, Heaven sama Disco Lazy Times. Senang banget. Apalagi orang sana antusiasnya tinggi banget, kita main pada ngumpul, nonton," cerita Giring saat ditemui di basecamp Nidji di Jl. Pengadegan Barat, No. 2 Pancoran Jakarta Selatan, Jumat (5/10/2007) malam.

Selama lima hari di Paris, dituturkan Rama sang gitaris, ia dan kawan-kawannya berwisata mengelilingi kota. Mereka juga beraksi narcis, dengan banyak melakukan foto-foto.

source: detikhot

No comments: