Lets Search!

Facebook Connect


NIDJI's Event @ November 2007


01-Nov: Event Sampit, Sampit
03-Nov: Pre-Launching SCTV by request
04-Nov: Shooting Clip "Biarlah", Jakarta
06-Nov: Launching Album Nidji Top Up 2 SCTV by request
07-Nov: Event Ambon, Ambon
09-Nov: Press Conference Album 2 Blitz Megaplex
10-Nov: TarQ, Jakarta
11-Nov: Fame Station Anniversary, Bandung
13-Nov: Promo Radio, Jakarta
13-Nov: Promo Radio, Jakarta
16-Nov: Promo Radio, Surabaya
17-Nov: Konser amal SCTV, Surabaya
19-Nov: Promo Radio, Jakarta
23-Nov: Promo Cetak, Jakarta
24-Nov: Event La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta
25-Nov: Musik Asik TPI (tentative)
26-Nov: Musik Special RCTI (Slank,Peterpan, Nidji)
28-Nov: Radio Madama Anniversary, Makassar (tentative)
30-Nov: Panasonic Awards, Jakarta (tentative)

*) sewaktu-waktu dapat berubah

Pre-Launching & Launching TOP UP

Menurut rencana ada tiga event yang harus dihadiri NIDJIholic dalam rangka pre-launching dan launching album terbaru NIDJI yang bertajuk TOP UP, album ini rencana diedarkan Musica bulan November ini.

Acara pre-launching akan diadakan pada acara SCTV By Request hari Sabtu (03.11.2007), sedangkan untuk media massa akan ada Press Conference yang akan dilangsungkan di Blitz Megaplex kawasan Gran Hotel Indonesia hari Senin (05.11.2007).

Acara launching-nya sendiri juga akan dilagsungkan secara live dari SCTV di hari Selasa (06.11.2007).

Untuk ketiga event itu, NIDJIholic bisa hadir dan akan ada penjualan merchandise ala NIDJI dan hasil penjualannya akan digunanakan untuk amal.

Untuk keterangan lebih lanjut tentang pendaftaran peserta, waktu dan tempat pelaksanaanya tunggu informasi lanjutan di milis NIDJIholic, Blog NIDJIzone maupun website NIDJIholic.

mobile blog by: tamtomo@nidjiholic.com

Giring Nidji Mengenang Sang Ayah

KESUKSESAN Nidji memang tak terbendung. Sang vokalis Giring dikenal di kalangan pencinta musik Tanah Air. Sayangnya, ayahanda Giring tidak bisa melihat kesuksesan itu. Sang ayah kini tengah berada di sisi-Nya.

Giring mengaku peran ayahnya sangatlah besar. Sang ayahlah yang mengajarkan Giring bermain musik. "Dia mengajarkan gue bernyanyi, bermain gitar, piano, harmonika. Pokoknya, ayah segalanya," ucap vokalis yang terkenal dengan aksi panggung yang hiperaktif ini.

Meski demikian, sang ayah ternyata pernah enggan mengizinkan Giring terjun ke dunia musik rock. Maklum, saat itu musik rock identik dengan seks dan obat-obatan terlarang. "Tapi sekarang gue buktikan. Gue bermain musik cuma ingin berkreasi dan menghibur orang," ucap cowok kribo ini

source: hotshot, sctv

Hobi Lain Giring Ganesha

Giring Ganesha, vokalis Nidji punya hobi lain selain menyanyi. Dengan kamera Canon EOS 400D suka ngejepret obyek menarik, apalagi saat ngejalanin tour bersama NIDJI. Beberapa waktu yang lalu saat berkunjung ke rumahnya di kawasan Kemang, selain nunjukin hasil rekaman album terbaru TOP UP yang bakal beredar bulan depan (Nov.2007) doi juga nunjukin foto-foto hasil karyanya yang disimpen di MacBook-nya yang baru.

Si "Bintang" yang saat itu ikutan juga dijadiin obyek Giring nunjukin kepiawaian dalam dunia fotografi seperti di link berikut: Bintang's_Photo

mobile blog by tamtomo
denpasar bali, 26.10.2007

Album TOP UP yang emang nge-TOP

sekilas info tentang album top up yang akan launch di november, di album ini akan ada lagu biarlah, arti sahabat (keduanya udah dinyanyiin pas bbn 2007 kemarin), aku ingin pulang (lagu lawas yang sering dinyanyiin saat tour awal taun ini.... yang penasaran boleh liat di blog). lagu inipun menurut giring sangat menyentuh... apalagi saat-saat ngejalanin tour.

trus ada satu lagu lagi karya giring yang sangat dia sukai yang berjudul ".. lupakan". emang dari musica jagoin "biarlah" jadi single andalan, tapi menurut kita plus giring yang sempet dengerin bocoran album top up penuh beberapa waktu yang lalu.... lagu ".. lupakan" lebih nidji dibanding
"biarlah". mungkin bisa untuk single berikutnya.

untuk lagu "biarlah" minggu ini udah nangkring di posisi atas untuk chart-chart di radio. kalo untuk mtv mungkin belum karena video klipnya aja belum ada. ada 3 lagu bahasa inggris.... salah satunya berjudul ".... shadow ..." wah lagu ini gak bisa gw komentarin... menceritakan keadaan dunia... pokoknya semuanya beda abis......

termasuk lagu2 lainnya di album ini. untuk lagu berbahasa inggris lebih menonjolkan idealisme mereka dalam bermusik.... gak cuman ngejar selera pasar doang....

lagu "arti sahabat" konon kata giring juga digunakan buat program kampanye kemanusiaan termasuk kampanye hiv-aids....

buat yang mau menominasikan blog www.nidji.blogspot.com di ajang pestablogger2007 boleh buka: http://www.bubu.com/pestablogger/blogContest.php untuk kategori celeb blog....

mobile blog by: tamtomo@nidjiholic.com

Konser Nidji Di Palangkaraya

Mengakhiri rangkaian hari ulang tahun (HUT) ke-14 Kalteng Pos dan perayaan Idul Fitri 1428 H, PT Kalteng Pos Press menggelar konser musik dengan menghadirkan Grup Band Nidji. Konser tersebut akan dilaksanakan Senin (22/10) pukul 19.00 WIB, bertempat di Stadion Tjilik Riwut.

Manajer Pemasaran Kalteng Pos, Suyanto SAg mengatakan, dipilihnya Nidji karena band ini belum pernah konser di Kalteng. Selain itu, Band yang digawangi Giring (vocal), Rama dan Ariel (gitar), Andrie (drum), Andro (bass) serta Run-D (keyboard) ini, merupakan band yang sedang naik daun. Lagu-lagunya sudah cukup akrab di telinga masyarakat Kota Palangka Raya.

Setiap kali Nidji konser di Pulau Sumatera dan Jawa selalu dibanjiri para fansnya. Untuk itu, kami optimis menghadirkan Nidji ke Kalteng, dengan harapan antusias penonton bisa semarak seperti di kedua pulau tersebut,” kata Suyanto kepada Koran ini, Kamis (4/10).

Menurut Suyanto, band asal Jakarta ini akan berada di Kota Palangka Raya selama tiga hari. Karena mereka akan melakukan beberapa rangkaian kegiatan yang telah disusun oleh panitia. Nantinya, Nidji akan mengunjungi Kantor Kalteng Pos. Tak lupa juga akan berkesempatan on air di Radio KP FM. Kemudian rangkaian kegiatan selanjutnya yakni jumpa fans dan jumpa pers di Palangka Raya Mall (Palma), yang akan digelar pada (22/10) pukul 10.30 WIB.

Kegiatan puncaknya yaitu malam hari pukul 19.00 WIB, di Stadion Tjilik Riwut. Nidji akan menghibur warga Kota Palangka Raya dan sekitarnya,” ujarnya, seraya menambahkan kegiatan ini juga didukung oleh LA Light dan Pemerintah Kota Palangka Raya.

Untuk tiket, lanjutnya, bisa pesan di Kalteng Pos bagian Pemasaran atau Radio KP FM dan Palma. Pemesanan tiket dibuka mulai tanggal 10 Oktober. Bagi yang ingin menyaksikan konser tersebut, diharapkan segera memesannya.

Kami berharap digelarnya konser Nidji, warga Kota Palangka Raya bisa terhibur sekaligus merayakan Idul Fitri,” ucapnya. (dha)

source: kaltengpos

Salam Lebaran ADA Band, NaFF & Nidji

tiga band papan atas ada band, naff dan nidji bakal tampil memeriahkan konser bertajuk Salam Lebaran Gudang garam yang diusung pt..gudang garam di lapangan parkir bumi sriwijaya palembang hari ini (18.10.07) jam 7 malam sampai selesai. Konser ini gratis alias tidak dipungut bayaran sedikitpun.

Selain di palembang konser inipun juga digelar di kota lain pada saat yang sama yaitu di medan, makasar, manado, surabaya dan lampung. band-band yang tampil selain nidji, ada band dan naff adalah tipe-x, andra & the backbone, ari lasso, kerispatih, utopia, the titans, slank, radja, ungu, cokelat dan pas band.

moblog by: tamtomo

New Brand Image of Nidji

beberapa waktu yang lalu kita diperlihatkan desain cover album TOP UP, dengan dominasi warna hitam plus warna warni pelangi juga, dengan desain yang unik untuk jumlah yang terbatas. di album ini nidji akan menampilan image baru untuk semua personil.

dijelaskan ama giring tentang image baru ini sambil diliatin gambar cover album top up. girina akan berubah penampilannya, begitu pula ama personil yang lain.

penasaran? tungguin aja kelanjutan beritanya.

moblog by tamtomo


Minal Aidin Wal Faidzin

Ring Back Tone BIARLAH

buat nidjiholic yang pengen dengerin single BIARLAH via hape, sekarang dah aktif ring back tone alias nada sapa pribadi.

untuk pelanggan indosat kirim SET NTU2 ke 808 atau boleh juga pake no. kode 06720699. untuk pelanggan telkomsel, kirim RING SUB 071819 ke 1212. untuk pelanggan xl kirim NTU2 ke 1818. untuk operator laen, three [3] dengan kode 717819, frend dengan kode 081781900, flexi dan esia dengan kode aktifasi 0717829.

mobile blog by: TAM

NIDJIzone Going To Pesta Blogger 2007

Pesta Blogger 2007

barusan gw terima imel dari chairman pesta blogger 2007 tentang keikut sertaan blog ini:


mungkin ada yang mau menominasikan blog ini untuk ikutan lomba blog favorit di pesta blogger 2007? klik aja keterangan lebih lanjut di: http://www.pestablogger.com/


Chrisye Masterpiece

minggu 14 october 2007 jam 7 mulai jam 7 malam, di trans tv akan ditayangkan rekaman acara 'chrisye masterpiece' sebuah acara musik persembahan untuk mengenang almarhum chrisye.

nidji akan bawain lagu "kala sang surya tenggelam" dan satu lagu lagi "andai aku bisa". selain nidji jug ada peterpan. letto, titi dj, yuni shara, dewi sandra, project pop. duo mc irfan hakim dan novita angie akan turut memandu program ini.

reportase saat rekaman acara ini ada di: SINI

mobile blog by: >>TAM

TOP UP, album baru nidji

TOP UP, itulah judul album terbaru nidji yg siap edar bulan november ini. masih di bawah label musica setelah album breakthru' dan breakthru' versi english, nidji siap menggebrak dengan album top up, dengan gaya music ala nidji dan komposisi tetap berbahasa indonesia dan english bahkan ada bonus track satu lagu yang dibikin 2 versi english & indonesia.

single pertama berjudul "biarlah" udah dilempar terlebih dahulu di beberapa radio, saat acara buka puasa kemarin juga sempet dibawain nidji selain juga bawain "arti sahabat" dari album yg akan diedarkan bulan depan. bahkan mulai sekarang nidjiholic udah bisa aktifin ringbact tone single "biarlah" di hapenya.

kita tunggu aja respon nidjiholic atas single 'biarlah' dan kita tunggu peluncuran album TOP UP ini bulan depan.

mobile blog by >>TAM

NIDJI Rilis Album Baru, TOP UP


SEBAGAI band yang baru merilis satu album BREAKTHRU. NIDJI tergolong cepat melesat. Album pertamanya dikemas dalam dua album berbeda, bahasa Indonesia dan full Bahasa Inggris. Nama band ini juga langsung melesat ke jajaran band papan atas di Indonesia. Malah baru-baru ini di ajang Soundrenaline 2007, mereka terpilih sebagai band yang paling menginspirasi dan berhak nonton konset The Police di Paris.

Seolah tak mau kalah dengan band-band besar lainnya yang sudah merilis album, band yang diawaki Giring [vokal], Rama [gitar], Ariel [gitar], Randy [kibord], Andro [bass], dan Adri [drum] ini akhirnya juga meluncurkan album barunya yang diberi titel 'TOP UP'. Dari labelnya, Musica Studio's album ini dijadual beredar di pasaran sekitar 12 November 2007 mendatang secara serentak.

Album kedua ini, menjagokan single “Biarlah” yang upbeat dan memadukan Brit Rock & Indonesian Rock. Memang, seperti dikatakan Giring kepada RILEKS.com di Palembang beberapa waktu silam, materi album keduanya ini bakal lebih garang dibanding album sebelumnya.

Konsep musik NIDJI adalah modern rock yang memadukan unsur-unsur lain, seperti progresif, funk, alternatif, dan pop. Grup-grup band yang secara tidak langsung mempengaruhi dan menjadi inspirasi terhadap corak musik NidJi, antara lain L' Arc-en-ciel, Coldplay, Goo Goo Dolls, U2, Radiohead, Smashing Pumpkins, The Verve, Dave Matthews, The Killers, Keane]

Secara resmi, NIDJI terbentuk Februari 2002 silam. Awal April 2005, NIDJI menambah personilnya menjadi 6, yaitu seorang keyboardist bernama Randy yang merupakan sahabat dari Giring, sang vokalis. [joko/foto: istimewa]

source: rileks.com

RunD & Siomay

Lebaran, Giring 'Nidji' Incar Opor Tetangga

Jakarta, Mengobati kerinduannya terhadap masakan mama, Giring, vokalis Nidji bekal rendang saat berkunjung ke Paris. Lebaran mendatang, Giring berencana mengincar opor tetangga.

Sebenarnya, rendang buatan ibunda Giring biasanya jadi menu pokok saat berlebaran. Namun ternyata rendang buatan bunda tercinta punya saingan.

"Gue paling suka makan rendang buatan nyokap, tapi ada opor buatan tetangga," ujar Giring berseri ditemui detikhot baru-baru ini.

Untuk lebaran mendatang, Giring mengaku belum siap-siap baju baru. Baju tak masalah yang penting adalah aksesoris, biar baju lama kesannya jadi segar lagi.

"Yang penting gue sih bisa tampil enak aja di depan orang," tandas Giring.

detikhot

NidjiPodcaster


Schedule Event @ October 2007


04-Oct: Parade Bedug, Bandung
05-Oct: Buka Puasa Bersama Nidjiholic, Base Camp
06-Oct: Parade bedug, Jakarta (45)
08-Oct: Foto Cover, Studio Palem
09-Oct: Promo Album, Musica
10-Oct: Revisi Album
11-Oct: Revisi Album
12-Oct: Revisi Album
18-Oct: Salam Lebaran, Palembang
20-Oct: Revisi Album
21-Oct: Revisi Album
22-Oct: Event GOR Palangkaraya
24-Oct: Crown Anniversary, Jakarta
26-Oct: Shooting clip "Biarlah"
27-Oct: Event Medan
28-Oct: Go to Siantar
29-Oct: Event P. Siantar
30-Oct: Back to Jakarta
31-0ct: Go to Palangkaraya

Buka Puasa Bersama NIDJI (BBN 2007)


akhirnya hari jumat kemarin (05.10.07) bbn part 2 alias buka puasa bersama nidji tahun ini terselenggara dengan sukses meski sempet ditunda nungguin nidji pulang dari paris. sekitar 100an lebih nidjiholic memadati base camp nidji di kawasan pengadegan barat perdatam jakarta, beberapa kru infotainment dari berbagai televisi dan wartawan media massa juga hadir di acara itu.

untuk tahun kemarin (2006) buka puasa bersama nidji (bbn part 1) juga terselenggara dengan sukses meski bertempat di salah satu kafe dengan jumlah yang terbatas, untuk tahun ini nidjiholic baru yang bertambah banyak mengulang peristiwa taun lalu yang dengan bebas berburu foto, tanda tangan dengan personil nidji tanpa ada jarak sedikitpun.

untuk bbn kali ini nidjiholic dikenakan biaya 50rb yang dituker merchandise khas nidji seperti kaos, pin & stiker yang dikemas dalam kantong berlogo nidji. selain merchandise juga ada menu buka puasa yang melimpah ruah mulai dari makanan kecil ampe makanan yang bikin kenyang.

acara dimulai dari ceramah dan doa menjelang saat berbuka puasa yang dilanjut dengan buka puasa bersama dan sholat maghrib berjamaah, semua personil nidji selain ariel yang sedang mixing di musica udah hadir di base camp dan berbaur dengan nidjiholic. abis sholat isya plus tarawih dilajut dengan press conference dengan media massa di lobi base camp lesehan di bawah poster raksasa. pertanyaan pers & infotainment seputar perjalanan ke paris, album baru yang akan beredar bulan depan, tentang buka puasa bersama, tentang base camp dan beberapa pertanyaan seputar nidjiholic.

jam 8an malam stage pindah ke halaman depan basecamp untuk penampilan nidji secara akustik, dibuka dengan heaven dan hapus aku, diselingi acara penyerahan sumbangan dari nidjiholic ke perwakilan salah satu panti asuhan. yang bikin surprise nidji bawain 2 lagu terbaru yang akan diedarkan bulan depan yakni arti sahabat dan biarlah, salah satu lagu ini karya dari adri. meski lagu baru yang belum pernah didenger, lagu ini cepet akrab di telinga nidjiholic dan ikut berbaur buat nyanyiinnya (bocoran lirik kedua lagu itu juga dah gw posting di hari sebelumnya).

buat selingan dari nidjiholic ada dua peristiwa berbeda yakni ada yang kebetulan ultah (hepi buzzday santi & adam) dan yang hari ini mau baikan lagi, yah mirip-mirip acara katakan cinta (selamat ya richard & pipit… semoga langgeng) dilanjutin lagu bila aku jatuh cinta yang dibawain nidji plus richard.

di penghujung acara, rund yang jago ngelawak bawain lagu siomay seperti biasa dibawain dengan banyolan plus gaya nidji…. secara kebetulan pas giring nutup acara dibarengi kembang api yang menyala di langit, gak tau kembang api siapa yang tau tau nyala pas penutupan… he.. he…

sampai ketemu lagi di bbn taun depan, selamat dan thanks buat nidji & management, kru nidji, kru basecamp, semua nidjiholic yang hadir, pengurus milis nidjiholic dan panitia inti bbn 2007 (riri, adam, tam, eko, fay, ivon, rika, indah, arifin, dinda) yang sukses ngadain acara ini.

written by: tamtomo@nidjiholic.com

pengen liat foto-fotonya:

galeri buka puasa
galeri nidji performance
galeri katakan cinta
galeri press conference

kalo video rekamannya:

biarlah
arti sahabat
heaven
hapus aku


Randy Danistha (09.10.1984 - 09.10.2007)

Lahir di Jakarta 9 Oktober 84 RunD mengaku kalo menyukai musik itu sejak dia lahir. Mengawali karirnya sebagai anak band pada saat SMP dan SMA. RunD selalu menjadi pionir membentuk band mulai dari ngumpulin personilnya, nelpon-nelponin, nyariin satu-satu dari drumnya, gitarnya, bassnya dan lain lain. Anak 1 dari 2 bersaudara ini mulai bermain gitar sebagai alat musik pertamanya. RunD juga sempat kursus piano tetapi karena dikeplak guru gara-gara tidak membaca not tapi menghapal lagunya, RunD memutuskan keluar dari kursus tersebut.

Ternyata kecintaanya terhadap alat musik tersebut bersemi kembali dua tahun belakangan ini. Sebelum bergabung di Nidji, RunD sempat menjadi pengiring keyboard buat bass. Akhirnya RunD mendalami Keyboard saat bergabung dengan Nidji.

Selamat Ulang Tahun RunD... Semoga selalu membawa warna baru di NIDJI dan selalu deket ama NIDJIholic.

source: nidjiholic.com

Biarlah (Live @ BBN 2007), Video & Lyric



aku sudah berlari
mengejar yang tak pasti
mengejar kamu.. hanya dirimu..

kulantunkan hidupku
kubisikkan cintaku
hanya untukmu.. hanya untukmu...

tapi engkau terus pergi
tapi engkau terus berlari
jadi biarkanlah aku di sini

biarlah kurela
melepasmu, meninggalkan aku
berikanlah aku
kekuatan untuk lupakanmu

waktu terus bergulir
sakit tetap mengukir
jalan hidupku.. jalan hidupku..

berikanlah jiwamu
berikanlah cintamu
hanya untukku.. hanya untukku

tetapi engkau terus pergi
tapi engkau terus berlari
jadi biarkanlah aku di sini

kau jauh dariku
kau tetap menjauh dari aku.

Arti Sahabat (Live @ BBN 2007), Lirik & Video


tak mudah untuk kita hadapi
perbedaan yang berarti
tak mudah untuk kita lewati
rintangan silih berganti

kau masih berdiri
kita masih di sini
tunjukkan pada dunia
arti sahabat

kau teman sejati
kita teman sejati
hadapilan dunia
genggam tanganku

tak mudah untuk kita sadari
saling mendengarkan hati
tak mudah untuk kita pahami
berbagi rasa di hati

kau adalah..
tempatku membagi kisahku
kau sempurna
jadi bagian hidupku
apapun kekuranganmu

Heaven (Live @ BBN 2007)


Song: Heaven
Live at Buka Puasa Bersama Nidji 2007
Perdatam, 05.10.2007
recorded by tamtomo@nidjiholic.com

More Video Click Here

Hapus Aku (Live @ BBN 2007)


Song: Hapus Aku
Live at Buka Puasa Bersama NIDJI
Perdatam, 05.10.2007
Recorded by tamtomo@nidjiholic.com

More Video Click Here

Konser The Police, Paris


foto kiriman rama nidji saat mejeng di depan stadion sebelum konser the police di paris.

Nidji Ngamen di Paris

Jakarta, Terbang ke Paris selama 5 hari 3 malam, grup band Nidji membawa banyak cerita. Salah satu yang paling berkesan adalah saat band dengan hits 'Heaven' itu, ngamen di ibukota Prancis tersebut.

Nidji terbang ke Paris karena mendapat hadiah dari sebuah perusahaan rokok untuk menonton konser band legendaris The Police. Soal konser The Police tak perlu lagi dijelaskan panjang lebar tentunya. Pastinya aksi Sting dan kawan-kawan membuat Nidji terpukau.

Oleh-oleh menarik dari jalan-jalan Nidji ke Paris adalah saat Giring CS ngamen usai buka puasa di sebuah restoran kebab. Saat itu di depan restoran tersebut memang ada musisi setempat yang sedang mengamen.

Oleh seorang mahasiswa Indonesia yang menemani Nidji makan, sang musisi dihampiri. Si mahasiswa minta izin alat musiknya dipinjam, dan barter dengan CD Nidji.

"Kita main dua lagu, Heaven sama Disco Lazy Times. Senang banget. Apalagi orang sana antusiasnya tinggi banget, kita main pada ngumpul, nonton," cerita Giring saat ditemui di basecamp Nidji di Jl. Pengadegan Barat, No. 2 Pancoran Jakarta Selatan, Jumat (5/10/2007) malam.

Selama lima hari di Paris, dituturkan Rama sang gitaris, ia dan kawan-kawannya berwisata mengelilingi kota. Mereka juga beraksi narcis, dengan banyak melakukan foto-foto.

source: detikhot

Nidji Luncurkan Album Baru Pada November 2007

Paris (ANTARA News) - Kelompok musik anak muda yang sedang naik daun, Nidji, berencana akan meluncurkan album baru pada November 2007.

Hal itu dikatakan vokalis Nidji, Giring, kepada ANTARA News di sela-sela acara berbuka puasa bersama di rumah Duta Besar RI untuk Unesco di Paris, Prancis, Aman Wirakartakusumah.

"Tema album baru ini sesuai dengan pengalaman kehidupan kita. Kita berusaha jujur," ujar Giring tersenyum.

Rencananya akan ada 12 lagu dalam album ini, diantaranya enam lagudiramalkan akan menjadi hits seperti lagu pada album sebelumnya.

"Judul album masih rahasia, tunggu saja sampai mendekati bulan November", celoteh vokalis yang berambut keriting ini.

Namun, Giring sempat memperdengarkan salah satu lagu dari album tersebut kepada ANTARA News. Ia menyebutkan judul lagu itu `Biarlah`, seraya berpesan untuk tidak lupa membeli albumnya yang asli.

Ketika ditanya mengenai target, Giring menjawab bahwa kelompok musikNidji tidak memiliki target tertentu.

"Seperti juga saya katakan pada teman-teman lain, kita tidak menetapkan target apa-apa (penjualan album) mengingat maraknya pembajakan saat ini," kata Giring sambil membetulkan syalnya.

Menurut Giring, para artis termasuk kelompok musik Nidji hanya bisaberharap pemasukan dari iklan, nada sambung pribadi handphone, pementasan, dan royalti. Meskipun begitu, ia sangat bersyukur kalau ada penggemarnya yang membeli albumnya secara resmi.

Kedatangan kelompok musik Nidji ke Prancis karena mereka memenangkan hadiah jalan-jalan ke Paris selama tiga hari dua malam. Mereka adalah pemenang pementasan Soundrenalin yang bertema `Sound of Change`di Jakarta.

Giring menuturkan, ia dan teman-temannya dapat memenangkan hadiah itukarena para juri dalam Soundrenalin menganggap kelompok musik Nidjipaling banyak melakukan perubahan selama setahun terakhir.

Selain mengunjungi obyek wisata seperti Museum Louvre, Gereja Notre-Dame dan Menara Eiffel di Prancis, Nidji juga sempat menyaksikan konser kelompok musik legendaris The Police.

PPI (Persatuan Pelajar Indonesia) Prancis dalam kesempatan berbukapuasa itu juga menuturkan akan mengundang Nidji dalam acara pesta musik (fete de la musique) di Prancis sekita bulan Juni.

Giring mengaku sangat senang mendapatkan kesempatan berbuka puasabersama dengan PPI dan sebagian masyarakat Indonesia yang bermukim di Prancis. (*)

Copyright © 2007 ANTARA