MALAM penghargaan SCTV Music Awards kembali digelar. Sesuai dengan usia SCTV yang memasuki angka 17 tahun, konsep acaranya dibuat seperti pesta musik anak SMU dengan tema “Back to School”.
Acara yang akan disiarkan secara langsung Hari Jumat (25.05.07) mulai jam 9 malam dari Assembly Hall – Jakarta Convention Centre (JCC) tersebut menampilkan beberapa musisi muda seperti Nidji, Ungu, Letto, Gita Gutawa, Sherina, Bunga Citra Lestari, Melly & BBB, Dewi-Dewi, Kangen, Mulan, Acha & Irwansyah.
Selain itu SCTV akan menghadirkan performa musisi papan atas yang sesuai dengan umur 17 tahun, sekaligus melibatkan beberapa pelajar SMU untuk menampilkan realitas sesungguhnya pada panggung penghargaan musik SCTV kali ini.
Dalam penghargaan yang digelar untuk ke-4 kalinya ini, sebanyak 21 album musik dengan angka penjualan rata-rata di atas 100.000 kopi bersaing menjadi insan musik ngetop versi pemirsa. Mereka akan memperebutkan tropi album pop solo, album pop rock duo/grup, album religi, album dangdut, album pendatang baru, lagu paling ngetop, dan video klip paling ngetop. Acara yang akan dipandu oleh presenter Indra Bekti, Nirina, dan Andhara Early.
Di acara ini selain menjadi pengisi acara, NIDJI juga menjadi nominator untuk Video Klip paling ngetop (Hapus Aku) dan group/ penyanyi paling ngetop. Akankah NIDJI membawa pulang salah satu award atau malah bawa pulang beberapa awards? kita tunggu saja besok malam.
source: sctv.co.id
Acara yang akan disiarkan secara langsung Hari Jumat (25.05.07) mulai jam 9 malam dari Assembly Hall – Jakarta Convention Centre (JCC) tersebut menampilkan beberapa musisi muda seperti Nidji, Ungu, Letto, Gita Gutawa, Sherina, Bunga Citra Lestari, Melly & BBB, Dewi-Dewi, Kangen, Mulan, Acha & Irwansyah.
Selain itu SCTV akan menghadirkan performa musisi papan atas yang sesuai dengan umur 17 tahun, sekaligus melibatkan beberapa pelajar SMU untuk menampilkan realitas sesungguhnya pada panggung penghargaan musik SCTV kali ini.
Dalam penghargaan yang digelar untuk ke-4 kalinya ini, sebanyak 21 album musik dengan angka penjualan rata-rata di atas 100.000 kopi bersaing menjadi insan musik ngetop versi pemirsa. Mereka akan memperebutkan tropi album pop solo, album pop rock duo/grup, album religi, album dangdut, album pendatang baru, lagu paling ngetop, dan video klip paling ngetop. Acara yang akan dipandu oleh presenter Indra Bekti, Nirina, dan Andhara Early.
Di acara ini selain menjadi pengisi acara, NIDJI juga menjadi nominator untuk Video Klip paling ngetop (Hapus Aku) dan group/ penyanyi paling ngetop. Akankah NIDJI membawa pulang salah satu award atau malah bawa pulang beberapa awards? kita tunggu saja besok malam.
source: sctv.co.id
No comments:
Post a Comment