Lets Search!

Facebook Connect


Giring Ganesha, Seperti Bukan di Indonesia

Suara vokalis kelompok musik Nidji, Giring Ganesha (23), dan pancaran lampu panggung, memecah kesunyian malam di tepi pantai Nirwana Gardens Resor, sabtu (26/5) malam. Ribuan penggemar pun memadati tepi pantai.

Giring bersama lima anggota "pasukannya" tampil untuk memeriahkan ulang tahun ke-10 Nirwana Gardens dan pembukaan cafe La Luna Beach Club di Kabupaten Bintan, Provinsi kepulauan Riau.

Setelah tampil, Giring mengaku heran dengan kawasan wisata internasional Bintan Resor, Lagoi. "Ini seperti bukan di Indonesia saja ya," kata Giring. Mengapa?
"Mungkin karena banyak turis asingnya dibanding orang kita sendiri," ujar pelantun lagu Heaven, Child, Bila Aku Jatuh Cinta dan Hapus Aku ini.

Semua transaksi disini juga menggunakan mata uang dollar, baik dollar Singapura maupun AS.
"Logat orang di sini juga berbeda," ucap Giring. Maklum, logat masyarakat lokal memang mirip dengan logat Melayu, seperti di Malaysia.

Meski serasa di luar Indonesia, Giring mengaku senang berada di Bintan. Dia lalu berbicara tentang album kedua Nidji yang bakal beredar akhir tahun ini.

Source: Kompas

No comments: