JAKARTA (SINDO) –Meski dijuluki sebagai ’’anak-anak penakluk”, para personel Nidji tetap bangga menerima penghargaan itu. ’’We Love Award,” ujar vokalis Nidji, Giring, saat menerima penghargaan yang diberikan dalam acara Rolling Stone Editor’s Choice Awards 2007, tadi malam.
Penghargaan itu baru pertama diraih grup band yang sudah go international lewat lagu, Heaven. Giring menyatakan, sangat senang karena hasil kerja keras timnya membuahkan hasil. ’’Mereka (Rolling Stone) bilang kami adalah hard workers, kami cukup senang. Tapi, apakah kami memang masih seperti anak-anak, ha-ha-ha,”seloroh Giring.
Hal senada juga diucapkan gitaris Nidji, Rama. Menurut Rama, siapa pun sah saja memberikan julukan apa pun bagi Nidji.Sebab,itu merupakan penghargaan tersendiri bagi band dan karya-karya mereka. ’’Sudah main di acara party-nya kitab suci rockers dunia ini aja senang. Apalagi mendapatkan penghargaan, tambah senang,” papar Rama.
Pada kesempatan itu, Nidji yang digawangi Giring (vokal), Rama dan Ariel (gitar), Adri (drum),Andro (bas), serta Run-D (keyboard),ikut meramaikan acara yang digelar selama kurang lebih tiga jam itu. Saat naik panggung, suara dan penampilan khas Giring langsung disambut para penonton yang memadati areal pesta.
Nidji juga tampil sepanggung dengan Gigi dan Naif.Selain Nidji, ada sepuluh penghargaan lain yang diberikan Rolling Stone Indonesia. Seperti Ungu yang mendapatkan julukan sebagai The Hit Machine.
source: Sindo
Penghargaan itu baru pertama diraih grup band yang sudah go international lewat lagu, Heaven. Giring menyatakan, sangat senang karena hasil kerja keras timnya membuahkan hasil. ’’Mereka (Rolling Stone) bilang kami adalah hard workers, kami cukup senang. Tapi, apakah kami memang masih seperti anak-anak, ha-ha-ha,”seloroh Giring.
Hal senada juga diucapkan gitaris Nidji, Rama. Menurut Rama, siapa pun sah saja memberikan julukan apa pun bagi Nidji.Sebab,itu merupakan penghargaan tersendiri bagi band dan karya-karya mereka. ’’Sudah main di acara party-nya kitab suci rockers dunia ini aja senang. Apalagi mendapatkan penghargaan, tambah senang,” papar Rama.
Pada kesempatan itu, Nidji yang digawangi Giring (vokal), Rama dan Ariel (gitar), Adri (drum),Andro (bas), serta Run-D (keyboard),ikut meramaikan acara yang digelar selama kurang lebih tiga jam itu. Saat naik panggung, suara dan penampilan khas Giring langsung disambut para penonton yang memadati areal pesta.
Nidji juga tampil sepanggung dengan Gigi dan Naif.Selain Nidji, ada sepuluh penghargaan lain yang diberikan Rolling Stone Indonesia. Seperti Ungu yang mendapatkan julukan sebagai The Hit Machine.
source: Sindo